Banyak orang yang terpaksa langganan tivi berbayar hanya untuk dapat menonton siaran langsung sepakbola di televisi. Namun daripada membayar ratusan ribu rupiah sebulannya, siaran tersebut dapat dinikmati lewat media streaming internet, tanpa biaya tambahan sedikitpun. Gimana caranya? Ayo kita simak!!!
Pertama-tama adalah pergi ke om google di internet. Kemudian ketik pertandingan yang ingin ditonton. Contoh pertandingan yang saya tonton waktu itu adalah Big Match El Classico antara Real Madrid versus Barcelona beberapa minggu lalu. Untuk pertandingan ini saya ketik "Real Madrid vs Barcelona Live Streaming". Googling ini harus dilakukan saat pertandingan ingin dimulai, atau paling cepat satu jam sebelum pertandingan dimulai. Jadi memang ada kesan gambling disini, tapi daripada tidak bisa nonton sama sekali, ya gak?
Setelah om google menjawab pencarian kata kita, maka simak satu-satu output dari om google tersebut. Pastikan anda konsentrasi pada list output om google di halaman pertama. Klik satu persatu yang pas. Jika ada website yang mengharuskan anda untuk registrasi terlebih dahulu lebih baik batalkan saja, kan kita maunya dari awal gratis...tis...tis tanpa komitmen!!
Begitu sudah mendapatkan yang pas, maka tinggal dinikmati live streamingnya. Supaya tidak kecewa, gambar yang ada pada layar anda bukan merupakan resolusi tertinggi yang pernah ada, namun cukup untuk mengetahui siapa yang membawa bola jika salah seorang pemain di close up oleh kamera.
Mohon diinfokan website-website yang menyajikan live streaming tersebut supaya lebih banyak orang yang dapat menikmati live streaming ini. O ya sebagai informasi, tadi malam saya streaming pertandingan Totenham vs Chelsea 20 menit terakhir dan Espanyol vs Barcelona 80 menit pertandingan. Hasil download untuk 100 menit live streaming tidak lebih dari 200 MB. Jadi untuk yang memiliki koneksi internet yang berdasarkan volume, gak perlu kuatir akan terlampau kuotanya.
Selamat mencari dan menikmati live streaming gratis!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar