Sabtu, Juni 26, 2010

Perkiraan Juara Piala Dunia 2010 : Spanyol

Setelah perkiraan saya sebelumnya mengenai tim yang bertanding di final sedikit keliru karena Italia secara mengejutkan tersingkir di babak awal, maka saya akan merevisi perkiraan saya mengenai juara piala dunia 2010.

Untuk memulai analisa tim yang akan jadi juara, mari kita lihat bagan sistem gugur piala dunia 2010 sekarang ini yang saya ambil dari website resmi FIFA.


Dari situ mari kita perkirakan 4 tim yang akan masuk semifinal.

Untuk slot W57 di atas akan diperebutkan oleh dua tim unggulan, Belanda dan Brasil serta dua tim kuda hitam Slovakia dan Chili.

Slot W57 saya rasa akan menjadi perebutan bagi tim Belanda dan Brasil yang menurut saya tidak akan mengalami kesulitan ketika menghadapi lawan-lawannya di babak 16 besar. Pertandingan Belanda dan Brasil diharapkan akan memberikan tontonan yang menarik karena kedua tim sama-sama menganut sepakbola menyerang. Seperti perkiraan awal saya, maka Belanda akan mengalahkan Brasil dan memperoleh slot W57.

Untuk slot W58 akan diperebutkan oleh tim-tim kuda hitam, USA, Korea Selatan, Ghana dan Uruguay. Salah satu dari mereka akan masuk ke semifinal.
Karena perimbangan keempatnya relatif sama, maka saya tidak mengunggulkan salah satu akan masuk ke slot W58. Toh pada akhirnya tim tersebut akan bertanding menghadapi Belanda ataupun Brasil.

Dengan demikian slot untuk partai final (W61) menurut saya akan diambil oleh tim Belanda (sesuai dengan perkiraan saya sebelumnya).

Untuk slot W59 akan diperebutkan oleh tiga tim unggulan, Argentina, Jerman dan Inggris, dan satu tim kuda hitam Mexico. Argentina akan menjajal Mexico di babak 16 besar, dan saya menjagokan Argentina untuk memenangi pertandingan tersebut. Jerman akan langsung bertemu Inggris dan saya rasa inilah partai yang paling menarik di babak 16 besar. Beberapa pertemuan terakhir Jerman dengan Inggris, Inggris lebih banyak memperoleh kemenangan. Jadi saya menjagokan Inggris bertemu Argentina untuk memperebutkan slot W59. Yang mana yang saya jagokan? Tentunya Argentina, selama Messi masih main ketika babak tersebut.

Untuk slot W60 akan diperebutkan oleh dua tim unggulan, Spanyol dan Portugal serta dua tim kuda hitam, Paraguay dan Jepang. Spanyol dan Portugal mudah-mudahan akan menyajikan pertandingan bermutu karena keduanya sama-sama menganut gaya Amerika Latin-nya Eropa. Saya menjagokan Spanyol memenangi pertandingan ini seperti perkiraan sebelumnya. Lalu antara Paraguay dan Jepang saya sangat berharap Jepang akan berbuat banyak seperti saat mereka mempercundangi Denmark beberapa hari yang lalu. Jadi untuk slot W60 akan diperebutkan Spanyol dan Jepang, dengan Spanyol yang akan memenangkan laga tersebut.

Yang menarik adalah perebutan slot final yaitu W62, dimana Argentina akan melawan Spanyol. Perkiraan saya Argentina masih mengandalkan Messi sebagai motor serangan, sedangkan Spanyol mengandalkan kuartet lini tengahnya yang sangat kuat yaitu Xavi, Iniesta, Xabi Alonso dan Sergio. Satu melawan empat!! Apalagi Messi saat ini bermain di liga Spanyol dan lawan yang akan dihadapinya kebanyakan teman mainnya di Barcelona yang tentunya sudah mengetahui kelemahan Messi dan bisa mematikannya. Spanyol yang akan keluar sebagai pemenang dan mendapatkan slot W62.

Partai final akan menyajikan sepakbola menyerang ala total footbal Belanda dengan sepakbola indah yang mengalir bagai air ala Spanyol. Seperti pertandingan melawan Argentina, pertandingan melawan Belanda akan sama saja antara satu orang pemain Belanda (Arjen Robben) dengan empat orang pemain Spanyol. Menarik sekali, tapi saya menjagokan Spanyol memenangi pertarungan ini dan menjadi juara dunia untuk pertama kalinya.

Itulah perkiraan dan analisa saya mengenai juara piala dunia saat ini. Mari kita buktikan kebenarannya!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar